Trik Grabbing Game Flash Online

by: Fatahillah


Sudah lama memang ada koneksi Speedy di rumah yang saya gunakan untuk macam-macam, dari sekedar surfing, menjawab pertanyaan beberapa kawan dan alumni, riset, atau berusaha membangun bisnis online. Namun, baru beberapa bulan terakhir browser di rumah jadi rebutan antara kami dengan si kecil yang sedang keranjingan game online berbasis Flash. Saya rasa cukup familiar situs-situs seperti www.ggg.com atau www.games.co.id dan lainnya yang pastinya anak saya paling suka game dengan tema memasak seperti serial Sara's Cooking atau yang setipe dengan Diner Dashnya Game House. Lumayanlah, memperkenalkan beberapa kosa kata dapur kepada si kecil yang mulai masuk Playgroup dan sekarang menginjak Tamak Kanak-Kanak.

Berikutnya, muncul masalah ketika koneksi Speedy melambat atau malah down yang membuat si kecil menjadi uring-uringan karena game kesayangannya tidak tampil di Opera browser. Nah, dari masalah yang seperti itu, telisik punya telisik muncul fikiran di benak saya, "Apa tidak bisa diofflinekan game-game Flash ini?" sebab secara teoritis, data apapun yang diakses browser, mestinya sudah masuk dalam memori komputer, baik dalam bentuk cache files untuk mempercepat kinerja ataupun streaming files, tak terkecuali game-game flash ini.

Maka, saya cari-cari jawaban tentang teknik caching dalam browser, baik itu Internet Explorer, Firefox dan terutama Opera. Akhirnya memang banyak dibahas di forum-forum bagaimana browser-browser ini menyimpan data yang didownload di direktori khusus untuk mempercepat kinerja sewaktu-waktu halaman yang sama diakses kembali. Ini juga menjadi jawaban mengapa komputer dengan DeepFreeze menjadi lebih lambat ketika menampilkan halaman-halaman yang sama di hari-hari yang berbeda karena DeepFreeze atau yang semacamnya mengosongkan kembali direktori cache ini sehingga browser harus mendownload ulang seluruh komponen halaman.

Nah, dari direktori ini kita bisa menyimpan file-file menarik yang bisa digunakan, baik bertipe image, script, html ataupun multimedia file semacam file SWF atau Flash. Yang menjadi masalah kemudian, bahwa ada ratusan bahkan bisa jadi ribuan file yang didownload ke dalam direktori cache ini yang membuat pencarian terhadap file yang diperlukan menjadi sulit, terlebih lagi jika nama-nama file tersebut dirubah secara otomatis oleh browser. Sekedar contoh, file matahari.jpg barangkali dirubah oleh Opera menjadi opr0125G.tmp yang tentu akan membuat kita senewen kalau harus melakukan cek satu demi satu ribuan file tersebut hingga kita temukan file yang benar.

Oleh karena itu, kita butuh tool khusus untuk menampilkan file-file yang masuk ke dalam direktori cache ini. Tool yang saya maksud adalah Opera Cache View (untuk downloadnya... just google it). Software ini sebenarnya merupakan software yang didasarkan kepada pemikiran yang sebutkan di atas yang dikhususkan untuk mengakses direktori cache dari browser Opera saja. Ada pula memang Video Cache View dari programmer yang sama yang mampu melihat bermacam-macam direktori cache dari berbagai browser seperti Internet Explorer, Fire Fox, Safari atau yang lainnya, namun kali ini saya tidak akan bahas software yang kedua karena saya anggap cara kerjanya sama saja dengan Opera Cache View.

Berikutnya, saya akan berikan sebuah contoh kasus.

Setelah melihat kesukaan anak saya bermain game masak-memasak secara online, terbetik rasa penasaran apa tidak ada programmer lokal yang membuat game serupa dengan materi menu-menu makanan Indonesia seperti pecel, lontong balap, karedok atau soto lamongan. Sebab selama ini, situs-situs game flash online hanya berisi menu-menu Prancis, Italia atau Chinese food.

Setelah search sana-sini ketemulah satu game produksi Racoon Games yang berjudul Dapoer Jawa. Game ini tipenya mirip Diner Dash, yang menuntut pemain melayani pembeli di warungnya, semakin cepat pelayanan, maka semakin besar tips yang diterima yang kemudian digunakan untuk berbelanja kebutuhan warung atau restorannya. Dan yang unik tentu saja adalah menu-menu yang ditampilkan seperti dodol, serabi, lontong balap, gethuk lindri juga rujak cingur... Wah berasa di Indonesia meskipun programmernya orang luar. Game yang saya maksud bisa dilihat di http://www.ipermainan.com/game/16408/java-kitchen. Ini screenshootnya:



Nah setelah game ditampilkan sempurna di browser, maka bisa dipastikan bahwa file Flash dari game ini sudah masuk cache. Selanjutnya kita jalankan software Opera Cache View (mohon maaf kalau saya hanya membahas Opera) yang akan menampilkan ratusan file yang telah masuk direktori cache.

Silahkan lihat ilustrasi berikut. Yang saya lingkari di sebelah kiri adalah pengurutan berdasar URL atau alamat filenya di internet. Sedangkan lingkaran yang di sebelah kanan adalah pengurutan berdasar jenis filenya.



Jika kita mencari berdasar URL, maka kita urutkan sesuai dengan URL lalu tinggal kita cari file yang bertipe Flash dari alamat www.ipermainan.com sebagai referensi. Screenshootnya:



Sebaliknya jika kita mencari berdasar tipe file, maka kita urutkan berdasarkan tipe file lalu kita cari file-file Flash yang berasal dari www.ipermainan.com. Screenshootnya:



Kemudian kita klik kanan pada file yang dimaksud, lalu tentukan mau diletakkan di folder mana dan zap!!! File game Dapoer Jawa berhasil kita grab yang memudahkan si kecil memainkannya tanpa harus online dengan Speedy yang lebih sering "slowly"... Nih dia screenshootnya:





Tinggal satu masalah kecil yaitu format file yang masih standar randomizenya Opera. Lihat yang berikut:



Nah, tugas Anda sekarang adalah merubah nama file tersebut menjadi Dapoer-Jawa.swf sehingga mudah diketahui bahwa itu adalah file game hasil grabbing-an kita dari situs aslinya.

Yang paling akhir, barangkali Anda kemudian menjadi sedikit rakus dan bersemangat untuk mengkoleksi game-game unik yang ditampilkan di situs-situs ini, maka bisa jadi akan timbul kesulitan untuk membedakan antara game yang satu dengan yang lainnya karena Opera Cache View akan menampilkan seluruh file SWF atau Flash yang sudah didownload masih menggunakan nama file yang randomized standar Opera.

Jangan khawatir, salin saja semua file Flash yang tampil ke folder yang diinginkan, kemudian coba jalankan satu per satu lalu ganti nama masing-masing file sesuai dengan judul gamenya. Untuk yang ini saya hanya bisa mengatakan, sorry men, no instant way to do it.

Trik ini juga bisa digunakan untuk mengambil MP3 ataupun video streaming di Youtube atau situs video streaming lainnya yang berbasis teknologi Flash tanpa harus menginstall downloader khusus. Tapi tentu saja butuh ketelatenan untuk mencari mana file yang hendak disalin atau digrab.

Mudah-mudahan bermanfaat...

No comments:

Post a Comment

Terbaru

recentposts

Sementara Itu

randomposts